Jumat, 06 April 2012

KALOR

KALOR
1 Kalorimeter
I. Tujuan Percobaan
1. Menentukan nilai air (Na ).
2. Menentukan panas jenis berbagai logam
II. Peralatan
1. Kalorimeter
2. Termometer
3. Pemanas (Heater)
4. Keping logam
5. Beaker glass
6. Timbangan
III. Teori
Percobaan ini didasarkan pada pemakaian azaz Black. Jika dua benda yang
temperaturnya berlainan saling disentuhkan, maka akan terjadi perpindahan kalor dari benda
yang bersuhu tinggi ke benda yang bersuhu lebih rendah. Maka pada keadaan setimbang
berlakulah :
KALOR YANG DILEPASKAN = KALOR YANG DITERIMA
( Qlepas = Qserap )

IV. Cara Kerja
A. Menentukan nilai air kalorimeter.
1. Timbanglah kalorimeter kosong dan pengaduknya (Mk ).
2. Isi dengan air kira-kira 1/4 bagian, lalu timbang lagi (Mk+a ).
3. Catat temperatur kalorimeter (ta).
4. Didihkan air dalam beaker glass, catat temperatur air mendidih (tap ).
5. Tambahkan air mendidih kedalam kalorimeter sampai jumlah air 3/4 bagian.
6. Aduk-aduk dan perhatikan kenaikan temperaturnya. Catat temperatur pada saat
setimbang (saat temperatur tidak naik lagi) (ts )
7. Timbang kembali seluruhnya. (M k+a+p ) = Mtotal

B. Menentukan panas jenis logam.
1. Timbanglah kalorimeter kosong dan pengaduknya (Mk ).
2. Isi air kira-kira 1/8 bagian, lalu timbang lagi (Mk+a ). Catat temperatur kalorimeter (ta ).
3. Masukkan keping-keping logam ke tabung pemanas. Masukkan tabung pemanas ini
kedalam beaker glass yang berisi air mendidih. Catat temperatur keping pada saat
temperatur tidak naik lagi (tl ).
4. Masukkan keping-keping logam panas ini kedalam kalorimeter. Aduk-aduk dan catat
temperatur kesetimbangan (ts ).
5. Timbang kembali seluruhnya (Mtotal ).

V. Tugas Pendahuluan
1. Jelaskan bunyi Azas Black beserta rumus-rumus yang dipakainya !
2. Berapa nilai titik didih dan titik beku pada 3 jenis termometer yang berbeda !
3. Sebutkan macam-macam perpindahan panas serta berikan rumusnya masing-masing dan
contoh penerapannya dalam kehidupan sehari-hari !
4. Jelaskan fungsi dari dari :
a. Kalorimater
b. Heater
c. Termometer

VI. Tugas Akhir
1. Hitung nilai air kalorimeter pada percobaan ini!
2. Hitung panas jenis zat padat dan cari kesalahan literaturnya!
3. Berikan kesimpulan dari hasil percobaan ini, dan jelaskan faktor- faktor yang dapat
menyebabkan penyimpangan dari literaturnya!

2 komentar: